Sinopsis Film Nakalnya Anak-Anak

 
Sumber Gambar : https://www.imdb.com

Informasi Detail :
Judul Film : Nakalnya Anak-Anak 
Negara : Indonesia 
Dirilis : 1980
Produser : Hartono Hendra
Sutradara : Susilo SWD
Durasi : 105 menit


Pemeran :
• Ira Maya Sopha
• Dina Mariana
• Ria Irawan
• Ryan Hidayat


Sinopsis :
   Surya adalah pensiunan kapten kapal, dan duda dengan lima anak. Dia pusing dengan anak - anaknya karena tidak menuruti aturan keras yang diterapkannya.

   Karenanya, dia perlu mendatangkan guru privat untuk mendidik sekaligus mengarahkan anak - anak itu, dan beberapa guru itu ternyata tidak sanggup.

   Akhirnya seorang guru muda bernama Utari mencoba bertahan terhadap gangguan anak - anak itu, dan sedikit demi sedikit "menaklukkannya".

   Suatu hari anak - anak mengganggu calon istri Surya. Dia menduga Utari ada di belakang ulah anak - anak itu, maka dipecat. Utari pun pulang dengan sakit hati.

   Anak - anak jadi pemurung, bahkan si bungsu sakit. Maka Surya menyusul sang guru untuk bekerja kembali, dan ternyata Utari tak mau.

Posting Komentar untuk "Sinopsis Film Nakalnya Anak-Anak "