Sumber Gambar : https://m.imdb.com
Judul Film : Zootopia
Negara : Amerika Serikat
Dirilis : 13 Februari 2016
Produser : Clark Spencer
Sutradara : Byron Howard, & Rich Moore
Durasi : 108 menit
Pemeran
• Ginnifer Goodwin - Judy Hopps
• Jason Bateman - Nick Wilde
• Idris Elba - Ketua Bogo
• Jenny Slate - Dawn Bellwether
Sinopsis :
Film ini menceritakan tentang seekor kelinci bernama Judy Hopps dari desa Bunnyburrow yang sedari kecil sudah super berani, dirinya tidak takut melawan siapapun yang merundung teman - temannya meski dirinya harus terluka.
Satu kali dirinya bermimpi untuk menjadi seorang polisi di kota besar bernama Zootopia. Apa yang diimpikan Judy pun terwujud, dan kini dia berhasil melewati banyak rintangan, dan lulus. Saat hari kelulusan, dan pembagian tugas tiba, semua orang di desa Bunnyburrow sangat senang.
Tak terkecuali kedua orangtuanya yakni Stu Hopps, dan Bonnie Hopps. Namun mereka berdua terkejut ketika mengetahui anaknya akan ditugaskan di Zootopia, tempat dimana kejahatan, huru hara, dan lain sebagainya terjadi mengingat itu kota besar.
Namun Judy berhasil meyakinkan kedua orangtuanya untuk tidak mengkhawatirkan dirinya. Dia malah tidak sabar untuk menerima tugas pertamanya di kota besar itu. Saat sampai di zootopia, dia mendapatkan tempat tinggal dengan tetangga yang menyebalkan.
Posting Komentar untuk "Sinopsis Film Zootopia"